23.9 C
New York
Saturday, June 29, 2024

Buy now

Terbaru

Ratusan Hektare Sawah Gagal Panen, Petani di Kabupaten Bekasi Menjerit

BIN | Bekasi – Para petani di Karang Setia dan Karang Asih Kabupaten Bekasi mengeluh karena padi yang mereka tanam, gagal panen akibat kekeringan.

Unda Suhanda (76) salah satu petani asal Karang Setia meminta pemerintah daerah turun tangan untuk mencarikan solusi akibat gagal panen yang para petani rasakan.

Unda mengaku, ratusan hektare padi yang seharusnya memasuki masa panen, menguning kering dan kosong isinya karena air yang juga tidak mencukupi bahkan tidak ada, akibat musim kemarau.

“Para petani Karang Setia dan Karang Asih merasa kesulitan dan butuh bantuan dari pemerintah,” kata Unda, Sabtu (14/10/2023).

Akibat gagal panen tersebut, petani mengalami kerugian puluhan juta rupiah. Para petani berharap, agar pemerintah memberikan bantuan dan solusi terbaik bagi petani yang sawahnya mengalami gagal panen akibat kekeringan ini.

“Kondisi padi memang parah kering kerontang padinya seperti ini. Kami berharap pemerintah memberikan solusi nyata seperti normalisasi kali agar saluran air sampai ke sawah-sawah kami,” ungkapnya.

Hal ini, lanjut dia, menyebabkan para petani mengalami kesulitan pangan. Sedangkan biaya yang dikeluarkan petani untuk proses produksi sudah sangat banyak, dengan lahan sawah yang begitu luas.

“Kami mengharapkan ada bantuan dari pemerintah setempat. Sehingga kami bisa memenuhi kebutuhan pangan kami, kalau petaninya sejahtera, panen bagus harga beraspun terjangkau dan kami dapat bisa membiayai keluarga kami,.” pungkasnya.(Wati)

Latest Posts

Baca Juga