27.7 C
New York
Wednesday, July 3, 2024

Buy now

Terbaru

Warga Desa Wibawamulya Antusias Mengikuti Pawai Obor Dalam Rangka Menyambut 1 Muharram 1444 H

BIN | Bekasi – Pawai obor dimulai pukul 20.00 WIB. Semua peserta berkumpul di aula Desa Wibawamulya untuk mulai berkeliling desa.

Kepala Desa Wibawamulya Firman Rully Djaelani melepas pawai obor malam ini, para peserta yang terdiri dari anak-anak, orang tua,tokoh masyarakat dan tokoh agama tersebut memulai pawai dengan membawa obor dan berjalan kaki. Jumat (29/07/2022)

Para warga masyarakat Desa Wibawamulya berbondong-bondong untuk melihat tradisi yang dilakukan setiap satu tahun sekali.

“Alhamdulillah, malam ini kita bisa berkumpul bersama masyarakat dan tokoh agama untuk memeriahkan dan menyambut Tahun Baru Islam 1444 H, mudah-mudahan ini silaturahmi yang positif ya,” ucap Rully.

Selanjutnya Kepala Desa Wibawamulya Firman Rully menjelaskan, dengan adanya tradisi pawai obor dalam rangka menyambut tahun baru 1 Muharrom 1444 H ini, bisa lebih mengenalkan tahun baru Islam kepada masyarakat dan para generasi penerus yang lebih mengenal tahun baru Masehi dari tahun baru Hijriyah.

“Intinya, disamping untuk silaturahmi yang positif, kegiatan ini juga untuk mengenalkan tradisi masyarakat dalam menyambut 1 Muharram 1444 H kepada masyarakat dan para generasi muda.” pungkas Rully. (Wati)

Latest Posts

Baca Juga