23.2 C
New York
Saturday, July 6, 2024

Buy now

Terbaru

FKPPI Kabupaten Bekasi Berbagi Bersama Anak Yatim Dhuafa dan Pengurus Rayon

BIN | Kabupaten Bekasi – Sebagai bentuk kepedulian sosial kepada masyarakat di bulan suci Ramadhan, pengurus Forum Komunikasi Putra Putri Purnawirawan dan Putra Putri TNI-Polri (FKPPI) 0907 Cabang Kabupaten Bekasi memberikan santunan kepada anak yatim piatu dan dhuafa sekaligus buka puasa bersama (bukber) di Masjid Jami Nur El Ghazy Kecamatan Tambun Selatan, Minggu (24/4/2022).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Dewan Penasehat FKPPI Cabang Kabupaten Bekasi Deddy Rohendi, Ketua Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Kabupaten Bekasi, serta jajaran pengurus FKPPI Cabang Kabupaten Bekasi dan Rayon se-Kabupaten Bekasi. Kegiatan tersebut tetap mematuhi sejumlah protokol kesehatan (prokes) mengingat sekarang ini dalam kondisi pandemi COVID 19.

Ketua FKPPI Cabang Kabupaten Bekasi, Toto Iskandar mengatakan, selama bulan suci Ramadhan ini FKPPI rutin mengadakan kegiatan Jumat Berkah (Jumkah) dengan membagikan masker, air mineral dan makanan kepada masyarakat setiap hari Jumat. Kegiatan itu diwajibkan kepada semua pengurus tingkat rayon FKPPI di wilayah Kabupaten Bekasi.

“Kegiatan ini dilaksanakan setiap hari Jumat di bulan Ramadhan, seperti terakhir di Rayon Cibitung yang dihadiri Pak Dandim dan Pak Danramil. Kita Sahur On The Road. Kita berbagi 250 takjil dan makanan buat sahur. Ya hampir semua Rayon, tujuannya untuk membantu saudara-saudara kita yang kurang mampu dan membutuhkan,” ungkapnya kepada para awak media.

Toto mengatakan jika pengurus FKPPI di Kabupaten Bekasi yang terdata mencapai sebelas ribu anggota. FKPPI juga sudah melaksanakan pelatihan Tagana atau siaga bencana di Sukabumi. Pihaknya pun sudah membentuk 50 orang tim SAR, karena Kabupaten Bekasi merupakan daerah muara yang rawan banjir seperti di Muaragembong, Cabangbungin termasuk di Kedungwaringin.

Dalam kesempatan tersebut, pengurus FKPPI Cabang Kabupaten Bekasi juga membagikan paket sembako berupa beras, gula, terigu, dan minyak goreng kepada seluruh pengurus rayon FKPPI se-Kabupaten Bekasi, yang dilaksanakan di Cafe Warna Warni Tambun Selatan. Dan kegiatan pembagian sembako kepada para pengurus rayon ini pun dilaksanakan rutin setiap tahun.

“Alhamdulillah hubungan sinergitas antara FKPPI dengan Polri dan TNI berjalan dengan baik. Termasuk membantu warga yang kurang mampu. Jika ada informasi warga kami yang tidak makan laporkan saja. Diajukan ke kita dan kita akan bantu, karena orangtua kita kan TNI Polri. Termasuk kita pun memberikan beasiswa bagi keluarga warga kami yang kurang mampu,” tandasnya.(Rz)

Latest Posts

Baca Juga